
Fokuskaltim.co - Dalam upaya menjaga kelestarian lingkungan pesisir dan memperingati hari pahlawan yang jatuh pada 10 November 2020. Pangkalan Angkatan Laut (Lanal) Sangatta melaksanakan bakti sosial penanaman mangrove di wilayah Muara Bengalon, Kecamatan Bengalon, Kabupaten Kutai Timur (Kutim), pada Kamis 5 November 2020.
Penanaman 4.500 pohon mangrove yang dilakukan secara bertahap tersebut dipimpin langsung Pjs. Palaksa Kapten Laut (PM) Syafarudin. Bersama dengan pengurus Jalasenastri Cabang 6 Koordinator Cabang XIII (Korcab XIII) Daerah Jalasenastri Armada II (DJA II) beserta seluruh prajurit Lanal Sangatta.
Menurut keterangan Kapten Laut (PM) syafarudin, terlaksananya giat bakti sosial yang dipusatkan di Muara Bengalon Kecamatan Bengalon tersebut, berkat Kerjasama Lanal Sangatta bersama dengan PT. Pamapersada Nusantara Site Sangatta dan Bengalon serta masyarakat pesisir.
“Dalam bakti sosial memperingati Hari Pahlawan, kami dari Lanal Sangatta menanam 4.500 pohon mangrove secara bertahap. Kami berharap pohon mangrove yang kita tanam, menjadi pahlaman bagi masyarakat pesisir dari terjangan abrasi,” jelas Pjs Palaksa Lanal Sangatta.
Pjs. Palaksa Kapten Laut (PM) Syafarudin yang didampingi oleh Ny. Jasmawati Syaparudin selaku Wakil Ketua Jalasenastri Cabang 6 Korcab XIII DJA II. Menyadari betul akan pentingnya pohon mangrove, bukan hanya bagi manusia, namun juga untuk biota laut. Oleh sebab itu, gerakan semacam ini akan terus dilakukan diwilayah hukum Lanal Sangatta.
"Kegiatan ini sangat penting dilakukan, selain menjaga kehidupan nelayan dan warga pesisir, kehidupan biota laut juga ikut terjaga. dan ini akan terus kami lakukan," ucapnya.
Giat yang diikuti oleh kurang lebih 100 orang tersebut, dipastikan menerapkan protokol kesehatan. Dengan menggunakan masker, menjaga jarak dan mencuci tangan. Hadir dalam kegiatan itu, Ernawati selaku Sekretaris Kecamatan Bengalon, Danposal Muara Bengalon, Danposal Bontang, Danposmat Aquatic Pelda Saa Sahlang. Serta perwakilan Danramil, Kapolsek dan Kapospol Bengalon.(*)